Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memperbaiki Sinya Yang Hilang Pada Smartphone Android


Cara Memperbaiki Sinya Yang Hilang Pada Smartphone Android
- Kebanyak dari pengguna Android pasti mengalami masalah sinyal hp android sering hilang. Yang tentunya dengan kehilangan sinyal tersebut maka aktifitas bersama smarphone akan terganggu disebabkan oleh koneksi internet yang terputus. Lalu bagaimana cara mengembalikan jaringan yang hilang pada hp Android? Nah anda tidak perlu khawati, karena pada kesempatan ini kita akan membahas persoalan tersebut semoga bias mebantu bagi anda semua.


Sinyal adalah salah satu koponen yang harus ada dalam komunikasi jarak jauh, salah satunya termasuk di smartphone Android. Dengan tidak adanya sinyal, maka proses komunikasi pun tidak dapat dilakukan dari kedua belah pihak. Untuk mendalami hal tersebut, ditentukan beberapa faktor yang menyebabkan sinyal Smartphone Android hilang secara mendadak, supaya lebih mudah dalam memahaminya, disini kita akan menguraikan faktor apa sajakah yang membuat sinyal smartphone menjadi hilang.

Adanya perubahan pada pengaturan jaringan. Jika anda mengatur HP saat berada di wilayah perkotaan ke mode sinyal 3G only demi mempercepat koneksi internet, maka smartphone anda hanya akan menangkap sinyal 3G saja sehingga sulit untuk mendeteksi jaringan biasa. Untuk mengubahnya ke semula silahkan pergi ke menu Pengaturan => Jaringan Seluler => Pilih Mode Jaringan “WSDMA/GSM (sambungan otomatis”.
  • Sinyal memang tidak tersedia di daerah anda. Coba anda cek dengan baik, apakah disekitar area tempat anda berdiri ada tower sinyal. Jika di daerah tersebut sama sekali tidak ada tower sinyal maka dapat dipastikan bahwa wilayah itu memang minim sinyal sehingga wajar jika sinyal HP tiba-tiba hilang.
  • HP Anda Sedang Error. Apakah HP kesayangan anda pernah terjatuh? Jika memang pernah maka bisa jadi ponsel anda mengalami error sehingga daya tangkap sinyal menjadi berkurang secara drastis. Hal itu disebabkan karena kuningan penangkap sinyal bergesar akibat getaran saat terjatuh.
  • Sinyal Tidak Konsisten. Sinyal HP hilang timbul bisa jadi karena jaringan lagi naik-turun alias tidak konsisten. Hal ini disebabkan oleh layanan operator jaringan yang anda gunakan sedang gangguan ada da masalah lain pada program mereka sehingga berdampak pada penyebaran sinyal yang tidak merata.
  • Faktor Cuaca. Cuaca juga mempengaruhi kuat atau lemahnya sinyal HP anda. Jika cuaca sedang hujan lebat disertai angin kencang dan petir maka sangat mempengaruhi penangkapan sinyal pada HP. Sebaiknya saat cuaca tidak mendukung hindari menggunakan HP (mstiksn HP) demi keamanan anda.
Yang menyebab sinyal HP lemah atau hilang di atas hanya dipengaruhi oleh beberapa saja, sebenarnya masih masih banyak faktor lainnya yang mempengaruhi. Lalu bagaimana cara mengatasi sinyal HP hilang tersebut? Silahkan anda baca solusi yang dibawah ini yang bisa digunakan sebagai referensi.

Cara Mengembalikan Jaringan Hp Android Yang Hilang

Masuk Ke Mode Penerbangan

Langkah pertama untuk mengatasi sinyal yang hilang di android adalah masuk ke mode penerbangan selama beberapa menit ini bertujuan untuk merestart smartphone anda dalam penerimaaan sinyal. Tanda jika anda sudah masuk kome AirPlae adalah hilangnya icon jaringan berganti dengan icon pesawat terbang. untuk cara masuk ke mode penerbangan saya pikir anda sudah mengetahuinya.

Periksa Kartu SIM

Cobalah matikan smartphone android anda dan periksa apakah kartu SIM anda terpasang pada posisi yang benar, jika miring atau tidak sesuai dengan dudukan bisa jadi itulah penyebabnya. Di samping itu mematikan smartphone selama beberapa detik dan melepas kartu SIM juga bisa sekalian untuk merefresh ulang jaringan.

Mengganti Mode Penerimaan Jaringan

Smartphone sekarang kebanyakan telah di lengkapi dengan 3 jenis sinyal diantaranya 2G, 3G, dan 4G LTE. 2G mampu bekerja pada kekuatan sinyal (850/900/1800/1900 MHz), sementara 3G bekerja pada kekuatan sinyal (900/2100 MHz) dan 4G LTE sendiri lebih bekerja di atas 2100MHz. Jika sinyal di daerah anda hanya mendukung sinyal 850, 1800, dan 1900 MHz saja jadi tidak heran jika sinyal anda hilang karena menggunakan 3G yang tidak di dukung. Untuk menggantinya cukup masuk ke Settings => Wireless & Networks => Mobile Networks => Network Mode dan sekarang anda bisa melihat pengaturan penerimaan sinyal anda apakah WCDMA Only (HSDPA), GSM Only, atau WCDMA Prefered. Sehingga jika kita memiliki jaringan internet yang cepat setidaknya masalah aplikasi line eror dapat teratasi.

Factory Reset

Ini adalah langkah terakhir jika anda sudah mencoba berbagai cara mengatasi sinyal mendadak hilang di android seperti di atas tetapi ini juga terdengar mengerikan bukan? maka dari itu sebelum ingin melakukan Factory Reset sebaiknya pertimbangkan terlebih dahulu. Untuk melakukan Hard Reset masuk ke Settings => Backup & Reset => Factory Data Reset tetapi sebelumnya back up data terlebih dahulu ya seperti foto, video, kontak dan file penting lainya.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, dengan penuh harapan semoga dapat mengambil intisari dari pembahasan tersebut. Kurang lebih nya kami mohon maaf. Akhirul kalam. Wallahul muwafik, ilaa aqwamith thariiq, Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.

Posting Komentar untuk "Cara Memperbaiki Sinya Yang Hilang Pada Smartphone Android"